Penanaman Anggrek Tanah
Pengertian
penaaman di tanah, tidak seperti penanaman durian, jambu, misalnya dengan
menggali lubang tanam beberapa puluh sentimeter. Anggrek tanah (vanda douglas)
sebenarnya lebih tepat dikatakan menanam di atas tanah sedikit menggantung
sementara batang anggrek berpengangan pada ajir.
Cara menanam anggrek tanah sebagai
berikut :
- Lubang tanam anggrek tanah
Lubang
tanam dibuat dengan ukuran lebar 30 cm, bagian dalam 10 cm dan panjangnya
disesuaikan dengan kebun. Apabila lahan yang akan ditanam panjangnya 35 meter,
sebaiknya setiap 10 cm dibuat jalan, yang tujuannya untuk memudahkan
penyiraman. Lubang tanam di usahakan tidak tergenang air pada waktu penyiraman
atau pada waktu hujan.
- Memasang ajir anggrek tanah
Setelah
selesai membuat lubang, langkah selanjutnya adalah memasang ajir untuk
menyangga tanaman anggrek tanah. Ukuran ajir tingginya kurang lebih 2,5 meter,
lalu ajir di tanam sedalam 50 cm. Jarak antar ajir sekitar 1,5 meter, sedangkan
tiap lubang ditanam 2 baris.
Ajir
selain digunakan untuk menyangga tanaman anggrek juga dapat memberikan kesan rapi
dan teratur pada susunan tanaman anggrek tanah. Tujuannya dipasang agar lebih
mudah untuk melakukan pemeliharaan, lebih efisien dalam pemanfaatan tempat, dan
pemanfaatan sinar matahri dalam berfotosintesis. Dengan demikian, ajir itu
sangat menentukan tingkat kesehatan tanaman anggrek tanah sehingga pada
akhirnya menentukan keberhasilan dalam memproduksi bunga anggrek.
Ajir
biasanya terbuat dari bambu. Dalam hal ini, kita tidak perlu membuat ajir untuk
setiap tanaman anggrek tanah, akan tetapi beberapa tanaman dikelompokkan dalm
jajaran. Lalu, diapit dengan reng yang terbuat dari bambu yang ujungnya diikat
dengan ajir. Tinggi penempatan jajaran reng yang mengapit tanaman anggrek tanah
disesuaikan dengan tinggi tanaman. Anggrek tanah yang sudah cukup tinggi perlu
dibuat jajaran pengapit tanaman.
- Menanam anggrek tanah
Bibit
yang akan kita tanam memiliki panjang paling sedikit 30 cm. Bibit sebaiknya
didapatkan dari stek tanaman yang sudah cukup tinggi, kurang lebih 1 meter. Sehingga
satu bulan tanaman anggrek biasanya sudah mulai berbunga.
Jarak tanam yang satu dengan yang lainnya adalah 10 cm, kemudian jajaran
tanaman yang kita atur rapi diapit dengan reng yang ujungnya kita ikatkan
dengan ajir dan kita usahakan posisi tanaman itu dalam keadaan tegak.
Setelah semua tanaman berdiri tegak, lubang tanam tadi diisi dengan pupuk
kandang, dan diatasnya disusn sabut kelapa atau menggunakan serutan kayu. Diusahakan
penyusunan sabut kelapa atau serutan kayu menutupi semua akar yang keluar.
- Menanam anggrek tanah di pot
Ukuran pot disesuaikan dengan besarnya tanaman anggrek tanah dan jenis
anggrek yang akan ditanam. Misalnya anggrek phalaenopsis yang memiliki
perakaran tidak dalam, maka tidak perlu diberi pot yang dalam. Namun, lain
halnya dengan anggrek vanda yang harus ditanam dalam pot yang dalam.
Masa Panen Anggek Tanah
Anggrek Tanah memiliki peluang yang sangat luas untuk dikembangkan di
Indonesia sebagai komoditas bunga potong. Anggrek ini disamping harganya murah,
perawatannya pun mudah dapat berbunga setiap saat.
Anggrek sebagai komoditas bunga potong yang dibudidayakan secara
sunggh-sungguh akan memberikan hasil bunga anggrek yang berkualitas baik dan
dalam penanganan pascapanennya harus benar-benar diperhatikan. Kualitas bunga
anggrek yang diharapkan adalah keanekaragaman warna dan bentuk serta keawetan
bunga potongnya.
Itulah
informasi dari kami tentang anggrek tanah. Terimakasih kepada para pembaca. Semoga
mendapatkan sedikit pengetahuan dan wawasan dari kami.
Apakah
Anda salah satu pecinta tanaman Anggrek? dan masih bingung dimana belinya?
Disini
kami menyediakan berbagai jenis bibit tanaman Anggrek unggulan untuk hiasan
rumah atau taman Anda. Untuk pemesanan silahkan kunjungi https://indosuplai.com/jual-bibit-anggrek/
Untuk pemesanan media tanam pakis silahkan kunjungi https://indosuplai.com/jual-pakis-media-tanam-bunga-anggrek/
Posting Komentar